PENGEMBANGAN KELINCI

Informasi Kelinci PRESTASI INDONESIA

USIA KELINCI

Untuk menjawab  pertanyaan perihal usia kelinci,banyak hal yang mempengaruhi ternak kelnci itu dalam memperlakukannya, namun menurut penelitian, bahwa umur kelinci berdasarkan bobot dan jenis bisa dikatakan bervariasi, kelinci yang bobot badannya antara 1-3 biasanya umur bisa bertahan bingga 4 tahun, kelinci bobot antara 3-5 Kg  usia kelinci bisa mencapai 6 tahun dan kelinci bobot diatas  6 kg  kelinci bisa berumur mencapai  8 tahun.

Itu bedasatkan penelitian, tetapi  yang mempengaruhi  usia kelinci dapat dkilasifikasikan sebagai berikut :

Faktor  bibit/keturunan.

  • Bibit yang perkawinan sedarah cenderung mudah kena penyakit dan  mudah mati
  • Bibit yang tidak diketahui silsilahnya atau riwayat induk (gehuineness)
  • Bibit hasil persilangan yang tidak melihat jenis genus nya

Faktor Makanan

  • Semakin banyak hijauan  yang variatif cendeung kelnci lebih tahan hidup
  • Asupan protein, karbohidrat dan serat kasar berimbang menyebabkan usia kelinci bisa bertahan lama
  •  Jangan memaksaka kehendak pada kelinci, misalnya kelinci diberi makanan berujud butiran (instan butiran), karena kelinci dipaksa untuk memamah  butiran (ingat kelinci tidak mempunyai gigi geraham)
  • kebanyakan peternak, kelinci di kandangkan dan diberi makanan yang penting hidup dan beranak, tanpa melihat kebutuhan atau asupan makanan yang diberikan pada kelinci

Faktor Lingkungan.

    • Kebisingan, gaduh yang berubah ubah tingkat kebisingannya atau kegaduhannya.
    • Banyak asap disekitar kandang,  adanya barang melingkar yang mirip ular ( misal sejenis ban sepeda)
    • Banyak atau sering dikunjungi , karena kelinci lebih mengenal siapa yang biasa berkunjung, karena kalau berubah ubah yang hadir di kandang , maka kelinci akan stress.
    • Bau kotoran yang menyengat atau kelembaban tinggi di sekitar kandang

Faktor  Koloni.

  • Kelinci hidup pada dasarnnya bersifat  koloni atau berkelompok
  • Kelinci pejantan lebih dominan melindungi betina rata rata hanya 10 sampai 15 ekor saja.
  • Kalau kelinci betina lebih dari 15, disarankan jantannya dua, ini kalau diberlakukan sistem koloni.

Faktor manajemen

    • Kasih sayang pada binatang berubah ubah,
    • Pengaruh Faktor psikologis ternak
    • Aura pada keluarga yang mudah marah

Semuanya itu hanyalah sebagai pengetahuan, masalah umur ternak sebenarnya bukan kita yang menentukan, tetapi hanya yang kuasa saja yang bisa menentukan, namun kita harus berusaha bagaimana kelinci bisa berusia lebih lama lagi, dengan mendekatkan kelinci lebih mendekati  habitanya (pakan, lingkungan )

Semoga bermanfaat bagi semuanya.

 

25 Juni 2012 - Posted by | Berita Kelinci PRESTASI, Perhatian Terhadap Kelinci

57 Komentar »

  1. Terima kasih Prestasi, informasi dan pengetahuan yang semula saya belum tahu.
    Mudahan prestasi menurunkan berita yang menambah ilmu bagi para pembaca.
    Luar biasa,
    Salam prestasi

    Komentar oleh ridwan | 26 Juni 2012 | Balas

    • Terima kasih, doa dan dukungan saudara sangat bermanfaat bagi kami.
      Salam prestasi

      Komentar oleh prestasi kelinci | 27 Juni 2012 | Balas

  2. Semoga Prestsi selalu berprestasi.
    Manfaat sekali blog ini buat saya.
    Salam kami dari Aceh

    Komentar oleh akbar | 26 Juni 2012 | Balas

    • Terima kasih buat saudarak di aceh,
      Semoga bermanfaa bagi banyak orang.
      Salam prestasi

      Komentar oleh prestasi kelinci | 27 Juni 2012 | Balas

  3. Buat Prestasi dan Pengurusnya.
    Saya selalu membaca berita darimu, cuma sekarang saya di Yaman. moga selalu sukses dan bermanfaat saja blog ini.
    Salam buat Pak Muasim Fakkih

    Komentar oleh daryanto | 26 Juni 2012 | Balas

    • Terima kasih, walau anda di negeri orang tetap masih membaca blog ini.
      Slam prestasi

      Komentar oleh prestasi kelinci | 27 Juni 2012 | Balas

  4. Pengalaman saya beternak kelinci lebih dari 15 tahun, memang benar usia kelinci apa yang prestasi tulis. Hebat.
    Buat temen temen, yuk kita gunakan blog ini untuk diskusi pasti menarik, tapi yang positif dan mengembangkan kelinci di Indonesia.
    Salam buat pembaca semuanya.

    Komentar oleh fatma | 26 Juni 2012 | Balas

    • Terima kasih atas informasinya, semoga bermanfaat bagi kita semua.
      Salam Prestasi

      Komentar oleh prestasi kelinci | 27 Juni 2012 | Balas

  5. prestasi saya mau nanya kalo di sekitar kandang banyak asap,kebetulan kandang kelinci saya dedet tungku kalo bahasa sundanya hawu(kompor tradisional)itu dapat berpengaruh terhadap kelinci seperti apa ya?

    Komentar oleh orox rabbit | 26 Juni 2012 | Balas

    • Terima kasih,
      Kalau kelinci sering kena asap dari bakaran kayu, ada beberapa pengaruh pada kelinci, antara lain :
      1, Tingkatksuburan menurun, biasanya dikawinkan ogah ogahan, akhirnya perkembangbiakan terganggu.
      2. Jumlah peranakan menjadi sedkit (walau termasuk bibit unggul)
      3. Untuk digemukkan mengalami kesulitan.
      4. Kelinci stress ketika melihat asap tersebut.
      Semoga bermanfaat.
      Salam Prestasi.

      Komentar oleh prestasi kelinci | 27 Juni 2012 | Balas

      • sekarang saya baru tau mungkin salah satu penyebab hampir semua kelinci saya tidak mau kawin karena disebabkan oleh asap,terimakaih prestasi semoga prestasi semakin bersinar dan tetap eksis yang bisa menerangi para peternak pemula dan para hobies yang membutuhkan ilmu tentang kelinci…

        Komentar oleh orox rabbit | 27 Juni 2012

      • Terima kasih kalau bermanfaat.

        Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012

      • Dari jawaban prestasi di atas,tindakan apa yang harus saya lakukan,saya baru mengambil tindakan memindahkan semua kandang yang sudah tidak kena (jauh) asap lagi,apa saya harus mengganti semua indukan kelinci tersebut dan apakah semua kelinci yang terkena asap akan berproduktivitas baik ( normal ) jika sudah agak lama tidak terkena asap lagi.
        terimaksih atas jawabannya.

        Komentar oleh orox rabbit | 30 Juni 2012

      • Terima kasih,
        pemindahan sudah benar, tidak perlu ganti indukan, cukup di perbanyak hijauan daun kecil saja.
        Kemudian kalau ada tempat di liarkan barang tiga hari saja

        Komentar oleh prestasi kelinci | 1 Juli 2012

  6. Rumah saya dekat pinggir jalan, sehingga banyak lalu lalang kendaraan, sementara ini kelinci saya slit dikawinkan, apakah ini pengaruh karena kebisingan >
    salam buat temen temen yang suka baca bkog ini

    Komentar oleh bibit | 27 Juni 2012 | Balas

    • Terima kasih,
      usahakan di sore hari atau bagi hari kebisingan dikurangi, karena waktu waktu itu merupakan peralihan kelinci dalam kehidupannya, ingat kelinci adalah binatang malam.
      Salam prestasi

      Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012 | Balas

  7. Buat pembaca blog ini,
    bagaimana kalau kita diskusi lewat blog ini, sekaligus nanti kesulitan kita biar bisa terbantu oleh prestasi,
    Buat prestasi, bagaimana kalau terjadwal sebulan sekali ada artikel yang bisa di diskusikan

    Komentar oleh ranti | 27 Juni 2012 | Balas

    • wah, sata setuju banget, bagaimana kalau kita biar bersama,muncul pada sabtu malam, biar pak mutasim bisa juga di sini

      Komentar oleh farid | 27 Juni 2012 | Balas

      • Sangat setuju, biar wawasan perkelincian kita semakin maju dan memahami. Mudahan pak mutasim fakkih berkenan.
        Salam buat kawan kawan pembaca blog prestasi kelinci

        Komentar oleh widodo | 27 Juni 2012

      • Kompak celalu buat kita semua.

        Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012

      • Terima asih,
        Prestasi siap

        Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012

    • Ok…ok saja, saya sangat setuju untuk diskusi di blog ini, asal prestasi menjadi moderator dan nara sumbernya.
      Salam prestasi buat semuanya.

      Komentar oleh muhtadi | 27 Juni 2012 | Balas

    • Sangat setuju sekali, jadi para penggemar blog ini bisa saling komunikatif.
      Salam buat semuanya

      Komentar oleh harjo | 27 Juni 2012 | Balas

      • Terima kasih,
        mari kita gunakan yang bermanfaat.

        Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012

    • wah, sangat setju, malam minggu biar semuanya bisa ikutan diskusi.
      Kita mulai besuk tanggal 30 juni bagaimana ???

      Komentar oleh damar | 27 Juni 2012 | Balas

      • Terima kasih,
        Presasi siap on line
        Salam buat semuanya

        Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012

    • OK, kita ramaikan, mudahan kelinci kita bisa berkembang.
      Salam semuanya

      Komentar oleh slamet | 27 Juni 2012 | Balas

      • Terima kasih,
        kami akan mendukung tementemen dalam kemajuan prkelincian indonesia.
        Salam prestasi

        Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012

    • Wah, bisa konsultasi kelinciku yang sering bermasalah, siaap dukung dskusi ini

      Komentar oleh riadi | 27 Juni 2012 | Balas

    • Terima asih,
      prestasi siap untuk bantu

      Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012 | Balas

    • saya sangat setuju sekali atas saran dari bapak2 yang menyarankan diskusi lewat blog ini (prestasi kelinci),biyar kita bertambah wawasan tentang kelinci,emang sih waktu yang pas sabtu malam atau minggu malam, ga pa2lah saya relakan malam mingguan saya demi diskusi di blog ini.
      salam semua pembaca blog prestasi kelinci.

      Komentar oleh orox rabbit | 30 Juni 2012 | Balas

      • Terima kasih kawan kawan, semoga bermanfaat.
        Salam prestasi

        Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012

  8. Kelinci saya beberapa hari ini tidak mau makan, maunya hanya minum saja, karena kelinci kami saya pindah di belakang yang dekat dengan tempat pembakaran sampah umum. apa ini karena pengaruh asap ?
    terima kasih atas jawabannya.
    Salam prestasi

    Komentar oleh yanto | 27 Juni 2012 | Balas

    • Sama sama , kalau bermanfaat, semoga bisa bertambah wawasan kita.

      Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012 | Balas

  9. kapan prestasi mengadakan diskusi umum untuk pengembangan kelinci, biar nanti bisa tanya jawab bisa langsung tatap mukadan bermanfaat bagi kita semuanya. Termasuk cara cara mengatasi penyakit

    Komentar oleh mulya | 27 Juni 2012 | Balas

  10. artikel yang sangat bemanfaat bagiku, semoga. prestasi terus menulis artikel kelinci, dan tentunya blog ini menjadi tempat para petenak kelinci pedaging. semoga.
    salam prestasi

    Komentar oleh joko | 27 Juni 2012 | Balas

    • Terima kasih,
      Insya Allah yang menjadi harapan temen temen, prestas berusaha untuk memenuhi.
      Salam prestasi

      Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012 | Balas

  11. Terima kasih Prestasi yang telah menjawab pertanyaan kami via email. Semoga prestasi semakin bermanfaat bagi para peternak kelinci pedaging.
    salam prestasi

    Komentar oleh surat | 27 Juni 2012 | Balas

  12. bagaimana usul saja buat temen temen semua, untuk pertanyaan yang mengkait dengan kelinci via blog terbuka ini saja, bagimana?, jadi temen temen juga bisa mengambil manfaat dari pertanyaan anda..
    Buat prestasi saya kira pertanyaan bisa di alamtakan di blog ini saja.

    Komentar oleh daryadi | 27 Juni 2012 | Balas

    • terima kasih,
      prestasi akan selalu mendukung untuk mengembangkan wawasan beterna kelinci bagi kawan kawan semua.
      Salam prestasi

      Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012 | Balas

  13. Kelinci saya sudah tua, sekitar dua tahum, tapi kok sakit sakianm pada hal sudah sering saya bawa ke dokter, setiap bulan pasti saya kntrokjan, kalau di ligat jenis, kelincinya enis besar atau flam, bagaimana mas ?

    Komentar oleh rindu | 28 Juni 2012 | Balas

    • Terima kasih,
      Kalau dilihat jenis, sebenarnya umur dua tahun itu baru mulai berproduksi bagus, artinya anakannya bisa dijadikan indukan. kalau kelihatan tua dan sakit sakitan, kami bsa menduga kelincinya kekurangan asupan makanan yang bernutrisi alami.
      semoga memahami.
      Salam prestasi

      Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Juni 2012 | Balas

  14. Salam kenal & persahabatan……………
    saya pengen ternak berbagai jenis kelinci hias,,,
    dimana saya harus beli bibit nya.???
    posisi saya dimadura….
    tolong info nya….
    atau bisa hub saya: 081703000737 (hasan assegaf)
    trims……………

    Komentar oleh hasan ass | 9 Agustus 2012 | Balas

    • Terima kasih, untuk kelinci jenis hias, kami tidak mengerti dimana ternak kelinci hias, kami hanya spesiak kelinci flam atau kelinci pedaging/besar.

      Komentar oleh prestasi kelinci | 9 Agustus 2012 | Balas

  15. Pak mau nanya,
    Apakah usia kelinci dipengaruhi besar kecilnya kandang.kelinci jenis new zealand.
    soalnya kandang saya uk 70x50x50 dan kelinci jarang bergerak dan mengakibatkan lesu.
    Dan ukuran yang standard untuk jenis flams berapa ya pak?
    Terimaksih

    Komentar oleh Setio | 16 Agustus 2012 | Balas

    • Terima kasih,
      usia kelinci ditentukan jenis dan klas kelinci, bukan dari ukuran kandang.
      Untuk kandang ideal untuk indukan adalah 90 X100 tinggi 60.
      Salam kami

      Komentar oleh prestasi kelinci | 16 Agustus 2012 | Balas

  16. Terima kasih atas jawabannya tadi tentang uk kandang,
    Dan untuk sebaiknya kandang baterai itu dibuat bertingkat 2 atau bertingkat 3..dan saya pernah baca2 ttg kelinci bahwa kelinci takut ketinggian.
    Dan sebaiknya kandang dibuat bertingkat berapa ya?
    Terima kasih

    Komentar oleh Setio | 16 Agustus 2012 | Balas

    • Saran saya maksimal cukup dua saja, karena kelinci takut ketinggian

      Komentar oleh prestasi kelinci | 17 Agustus 2012 | Balas

  17. Pak saya mau nanya
    Klo misalnya saya mempunyai peternakan disekitar pohon bambu ( barongan dalam bahasa jawa ) apakah akan mengakibatkan kelinci stress dikarenakan suara2 dari daun2 bambu yang bergesekan , terima kasih

    Komentar oleh Didiek | 30 Agustus 2012 | Balas

    • Terima kasih,
      Jangan khawatir, tidak berpengaruh.
      Salam kami

      Komentar oleh prestasi kelinci | 30 Agustus 2012 | Balas

  18. Haha kasian juga ya kalau tuh mamah kelinci hidup dikandang yg bau,kotor + jorok 😀
    Thanks info nya .

    Komentar oleh Henty & Titoy | 10 Juni 2013 | Balas

  19. hallo prestasi..
    saya baru baca nih articlenya, bermanfaat sekali, terimakasih.
    kelinci saya krh tau jenisnya apa, tapi bulunya panjang seperti anggora dan telinganya berdiri dengan bulu yang pendek.
    usianya krg lebih satu tahun, tdk mau makan, padahan sering di lepas dan biasanya lincah. Tapi sekarang lemas dan kalau jalan saja sempoyongan,
    bisa minta info gak baiknya bagaimana. trims.

    Komentar oleh itta_h | 15 September 2015 | Balas

    • Cuba diberikan vitamin orang yang cair dan dimasukkan lewat mulut dengan alat suntuk ujungnya diganti karet pentil sepada.

      Komentar oleh prestasi kelinci | 14 Desember 2015 | Balas


Tinggalkan komentar